Selasa, 28 September 2021

Romantis Versi PapAlbie

 Bissmillah jurnal untuk suami, sangat perlu supaya terus terpupuk rasa cinta dan kasih, tak gersang oleh waktu, ketika ombak melanda tentu kita akan pelankan laju kapal, kembali meluruskan visi dan misi, agar segera kembali melaju dengan cepat.

9 tahun pernikahan adalah waktu yang masih sebentar kalau dibanding suhu terdahulu yang sudah puluhan tahun, namun bukan angka yang kita kejar, melainkan isi dari angka itu, melewati setiap badai, suka dan duka silih berganti, bukan roda itu berputar?tak selamanya sedih, dan bahagia tak menetap selamanya, agar saling bersinergi butuh kekuatan bersama.

Jurnal ini ku persembahkan untuknya, untuk belahan jiwa, yang rela bersama menggenapkan separuh agamanya, dan menghabiskan waktu bersama.

Sore ini diakhir bulan, seperti biasa rutinitas bulanan yang kami jalankan, berbelanja kebutuhan pokok yang sudah hampir habis, ada belanja bulanan, ada pula mingguan, dengan sigap selalu membersamai belahan hatinya, romantis tak selalu memberi bunga, namun bagaimana ia menjalankan perannya sebagai nahkoda, mau bahu membahu mengerjakan berbagai pekerjaan rumah, bukankan seorang Nabi sekalipun mau turun langsung membantu istrinya?

Tidaklah salah seorang imam dengan kasih sayangnya, membantu pekerjaan istrinya. Namun jangan pernah membandingkan, karena tentu semuanya berbeda dengan ciri khasnya masing-masing, komunikasi produktif adalah langkah yang sudah kami ambil, apapun dan bagaimanapun langkah apapun didepan sesuai dengan Visi dan Misi keluarga kami. 

Terimakasih pujaan hatiku.

Kita akan terus berproses menjadi kupu-kupu yang indah terbang bersama, membesarkan mujahid-mujahidah amanah Allah karena mereka adalah prioritas utama kita. 

Malam hari 19:09

280921

Jurnal kebaikanmu 

Pujaan hatiku 

Imamku 

Syurgaku 










Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perjalanan di titik ini

Sudah sampai di titik ini saja tidak menyangka, bertahan sejauh ini menjalani berbagai macam fenomena kehidupan, ujian silih berganti tetapi...