Selasa, 02 Juni 2020

Bersilaturahim Memanjangkan Umur

Bersilaturahim Memanjangkan Umur dan Rezky

Istilah judul diatas memang benar, bagaimana tidak, dengab bersilaturahim, yang tadinya tidak pernah bertemu jadi bertatap muka kembali, yang tadinya jauh menjadi dekat, yang tadinya tidak tahu menjadi tahu, dan banyak lagi yang lainnya.

Tertulis didalam Alquran

أَوَلَمْ يَرَوْا۟ أَنَّ ٱللَّهَ يَبْسُطُ ٱلرِّزْقَ لِمَن يَشَآءُ وَيَقْدِرُ ۚ إِنَّ فِى ذَٰلِكَ لَءَايَٰتٍ لِّقَوْمٍ يُؤْمِنُونَ 

Arab-Latin: a wa lam yarau annallāha yabsuṭur-rizqa limay yasyā`u wa yaqdir, inna fī żālika la`āyātil liqaumiy yu`minụn
 

Terjemah Arti: Dan apakah mereka tidak memperhatikan bahwa Sesungguhnya Allah melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya dan Dia (pula) yang menyempitkan (rezeki itu). Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang beriman. — Quran Surat Ar-Rum Ayat 37

Referensi: https://tafsirweb.com/38706-ayat-tentang-silaturahmi.html0

Tuhkan Allah akan melapangkan rezky ketika kita bersilaturahim, bagaimana tidak ketika berkunjung berbincang, misal tadinya tidak punya pekerjaan jadi tau ada informasi lowongan ditempat kerja rekannya.

nikmat rezky itu bukan melulu soal uang, teman yang baik dan shalihah juga rezky yang tak ternilai harganya.

hari ini bersilaturahim bersama sahabat SMA, seperti biasa 1hari sebelumnya siapa yang akan membawa menu makanan yang akan disantap bersama, memasak nasi liwet siapa, membawa tahu tempe, ikan tongkol, buah buahan, jengkol dan lain sebagainya.

itulah rezky menurut saya, nikmat sehat makan bersama sanpai nambah 2x (lapar apa enak)
terus pas pulang dibungkusin makanan juga  maa syaa allah rezky yang luar biasa, smoga Allah membalas setiap tetes keringat dengan pahala syurga, aamiin

kami adalah teman SMA, tapi setelah menikah dan punya anak, alhamdulillah silaturahimnya tetal berjalan. acara halal bihalalpun jadi, mungpung masih suasana lebaran.

silaturahimlah kalian satu sama lain, karena dengan silaturahim bisa memanjangkan usia kita, aamiin

walao tidak semua bisa diajak bertatap muka tetapi doa untuk sahabat tersayang selalu ada dalam setiap doaku.

terimakasih sahabat sudah hadir dalam episode hidupku.
semoga persabahatan kita kekal sampai syurga, aamiin


#jejakmenulisku
#akusukamenulis
#klipharike2
#tanggal2
#sahabat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perjalanan di titik ini

Sudah sampai di titik ini saja tidak menyangka, bertahan sejauh ini menjalani berbagai macam fenomena kehidupan, ujian silih berganti tetapi...